legowetan.desa.id - Pemerintah Desa Legowetan, Kecamatan Bringin, Kabupaten Ngawi, konsisten dalam meningkatkan kesehatan masyarakat, utamanya lingkup balita maupun ibu hamil untuk menekan angka stunting. Program kesehatan ini merupakan bagian dari layanan dasar dan visi misi Kepala Desa Legowetan hingga tahun 2025.
Salah satu peningkatan kesehatan masyarakat itu dilakukan dengan melaksanakan program Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) yang di dalamnya terdapat berbagai agenda. Keberadaan Posyandu di Desa Legowetan terbagi di setiap Dusun, dengan melibatkan masyarakat yang tergabung dalam Kader Kesehatan Legowetan.
Pada pelaksanaannya, kegiatan Posyandu dilakukan secara rutin sesuai dengan agenda yang telah ditetapkan Pemerintah Desa dengan mengacu pada agenda Dinas Kesehatan Kabupaten Ngawi. Persamaan agenda daerah dengan Desa merupakan bagian dari sinergitas program kesehatan di Kabupaten Ngawi.
Salah satu pelaksanaan kegiatan di Desa Legowetan dalam menjaga kesehatan masyarakat diwujudkan melalui agenda Posyandu Kamboja. Posyandu yang area kerjanya di wilayah Dusun Lego tersebut melaksanakan Pemberian Makanan Tambahan (PMT) pada Sabtu (10/12/22).
Untuk pelaksanaan PMT, Posyandu Kamboja menyiapkan menu sesuai dengan jadwal yang sudah ditetapkan dari Dinas Kesehatan meliputi sayur asem, ayam goreng, nugget, kolak pisang dan buah pepaya.
PMT kali ini dilaksanakan dengan mendatangi seluruh Balita yang ada di Dusun Lego. Masing-masing Balita mendapatkan satu porsi PMT yang dikemas dalam wadah plastik. "Tujuan utama dari PMT untuk balita adalah menekan angka stunting," terang Mujiah Kader Posyandu Kamboja Dusun Lego.