Selamat Datang di Web Desa Legowetan, Semoga informasi yang disampaikan bermanfaat

Artikel

Beruntung, Desa Legowetan Kedatangan Forkopimcam Guna Laksanakan Safari Ramadhan

28 Maret 2024 21:38:55  Administrator  51 Kali Dibaca  Berita Desa

legowetan.desa.id - Kamis, 28 Maret 2024, Forkopimcam Bringin mengadakan kegiatan Safari Ramadhan di Masjid Baitus Salam Dusun Boto, Desa Legowetan, Kecamatan Bringin. Kegiatan ini merupakan agenda rutin tahunan yang bertujuan untuk menjalin silaturahmi dan mempererat hubungan antara pemerintah kecamatan dengan masyarakat.

Acara diawali dengan shalat Isya berjamaah dilanjutkan dengan ceramah singkat. Camat Bringin, Supriyadi, dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan Safari Ramadhan ini merupakan salah satu upaya untuk memakmurkan masjid dan meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT.

"Saya berharap melalui kegiatan ini, hubungan antara pemerintah kecamatan dan masyarakat semakin erat dan terjalin dengan baik," kata Supriyadi.

Selain itu, Supriyadi juga mengajak kepada seluruh masyarakat untuk meningkatkan partisipasinya dalam pembangunan di wilayah Kecamatan Bringin.

"Mari kita bersama-sama membangun Kecamatan Bringin yang lebih maju dan sejahtera," ajaknya.

Acara dilanjutkan dengan sambutan dari Kepala KUA Bringin. Dalam sambutannya, mengajak kepada seluruh masyarakat untuk meningkatkan kualitas ibadah di bulan Ramadhan.

"Bulan Ramadhan adalah bulan yang penuh berkah dan ampunan. Mari kita manfaatkan bulan ini untuk meningkatkan kualitas ibadah kita," katanya.

Acara Safari Ramadhan diakhiri dengan foto bersama. Semoga kegiatan Safari Ramadhan ini dapat bermanfaat bagi seluruh masyarakat Legowetan dan membawa keberkahan bagi Kecamatan Bringin.

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Statistik

 Arsip Artikel

 Agenda

Belum ada agenda

 Sinergi Program

 Aparatur Desa

Back Next

 Komentar

 Media Sosial

 Peta Wilayah Desa

 Peta Lokasi Kantor


Kantor Desa
Alamat : Jln. Raya Legowetan - Kiteran
Desa : Lego Wetan
Kecamatan : Bringin
Kabupaten : Ngawi
Kodepos : 63285
Telepon :
Email : desalegowetan@gmail.com

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:17
    Kemarin:51
    Total Pengunjung:44.892
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:3.142.174.55
    Browser:Mozilla 5.0